Senin, 17 Agustus 2020

Merdeka dalam Pandemi

Tema : Membangun Indonesia Melalui Dunia Pendidikan Dengan Pembelajaran Dalam Jaringan yang Efektif dan Menyenangkan. 


Salam sejahtera bagi kita semua,

Perkenalkan nama saya Rina Handayanti,  biasa dipanggil ibu guru Rina. Saya berprofesi sebagai guru kelas 3 dan mengajar di SD Negeri Pinang 7 Kota Tangerang. 


Saya ikut berperan serta dalam lomba menulis blog ini karena mendapat info dari seorang sahabat saya dan tema yg dilombakan juga sangat menarik perhatian saya. 


Melalui tulisan ini saya ambil judul :

" Merdeka dalam Pandemi "


Di hari kemerdekaan ini,  sesuai judul yang saya buat di blog ini yaitu Merdeka dalam Pandemi, saya akan menuliskan bagaimana seorang guru yang memiliki rasa dan jiwa yang merdeka dalam berkreasi mengajar dimasa pandemi. 


Sudah sepuluh tahun saya mengajar di sekolah yang berada ditengah kota yang sangat besar dan ramai penduduknya. 

Dan begitu banyak pengalaman yang saya rasakan dengan teman-teman seprofesi dan murid-murid yang memiliki berbagai macam latar belakang. Saya sangat mencintai profesi saya.


Setiap hari selalu terlintas dipikiran saya wajah polos dengan senyum yang ceria akan selalu menyambut kedatangan saya dipagi hari. Hal itu membuat saya menjadi semangat bertanggung jawab terhadap profesi ini. Banyak hal yang saya lakukan dengan berlatih bagaimana cara mengajar yang menyenangkan dan selalu dirindukan oleh anak-anak murid. Semua saya praktekkan dengan mereka murid-murid saya di sekolah,  dan hasilnya pun sangat menggembirakan. Mereka selalu menunggu hal baru apa yang akan saya berikan kepada mereka. Sungguh manis sekali rasanya... 


Tiba-tiba ditahun ini semua menjadi hening dan sunyi,  virus Corona melanda negeri tercinta bahkan dunia. Semua kehidupan ekonomi terkena dampak yang sangat besar bahkan dunia pendidikan pun ikut terkena dampaknya. Anak-anak tidak lagi diperbolehkan sekolah normal sampai pemerintah menetapkan untuk dibukanya lagi sekolah-sekolah. 


Sebagai guru saya sangat sedih,  dan merasakan bagaimana hati seorang murid sekolah dasar, mereka selalu ingin ke sekolah belajar bertemu dengan gurunya dan bermain dengan teman-temannya di sekolah. Karena keadaan pandemi seperti ini akhirnya pemerintah menetapkan untuk semua sekolah melaksanakan pembelajaran dalam jaringan. 


Hal ini sangat membuat saya berpikir keras,  bagaimana dan apa yang harus saya lakukan untuk murid-murid saya agar mereka tetap belajar walaupun di rumah,  dan agar mereka tidak bosan di rumah.

Saya juga berpikir bagaimana mengarahkan orang tua murid agar mereka juga bisa membantu pembelajaran dalam jaringan ini di rumah,  supaya antara guru dan murid selalu terkoneksi. 

Untuk semua itu,  saya bergerak mencari tau dan belajar bagaimana cara membuat pembelajaran dalam jaringan menjadi pembelajaran yang efektif dan menyenangkan. Saya mengikuti pelatihan-pelatihan yang disediakan disekolah. Semua ilmu yang saya dapat dalam pelatihan saya terapkan di sekolah.  


Setiap hari saya merancang pembelajaran dalam jaringan yang sangat menarik perhatian murid-murid. Pembelajaran dalam jaringan itu saya lakukan melalui berbagai macam aplikasi pembelajaran,  seperti google classroom,  google form,  zoom meet,  quizizz, youtube dan lain sebagainya.

Jujur awalnya menerapkan aplikasi pembelajaran ini kepada murid-murid sangat sulit karena latar belakang orang tua yang berbeda-beda. Dengan bekal kesabaran saya melatih para orang tua dan murid menggunakan aplikasi pembelajaran . Awalnya banyak keluh kesah yang mereka lontarkan kepada saya. Mereka bilang tidak mengerti cara menggunakannya, saya terus berikan mereka semangat untuj terus berlatih dan jangan takut salah,  akhirnya dengan kita belajar berlatih bersama sekarang mereka merasakan manfaat semuanya itu,  dan bahagianya mereka sangat senang bisa menggunakan handphone sebagai alat untuk belajar di rumah. 


Sebagai guru yang ingin selalu dirindukan oleh muridnya kita harus mengkreasikan apa yang ada di diri kita. Kita tidak boleh hanya diam dan menunggu,  tetapi kita harus aktif dan banyak belajar. Jangan malu bertanya dan buang rasa malas. Di era internet sekarang ini semua serba cepat,  serba elektronik,  serba bisa. 

Jika kita hanya pasrah dan diam tidak mengikuti jaman kita pasti akan tertinggal. Di negara lain mereka sudah lebih dulu maju daripada kita,  dan kita harus banyak memandang ke negara lain agar kita sebagai pendidik bisa membentuk generasi anak bangsa dan bersama menuju Indonesia Maju. 


Pembelajaran yang efektif dan menyenangkan bisa tercipta jika guru memiliki stok pembelajaran yang menarik,  membuat ide ide pembelajaran yang menyenangkan. Hal itulah yang selalu dinantikan murid-murid. Kita juga bisa belajar membuat video pembelajaran agar murid-murid bisa melihat wajah kita dan pastinya mereka akan senang dapat melihat gurunya mengajar walaupun hanya dilihat dari sebuah telepon genggam.


Dari tulisan saya ini,  saya mengajak kepada semua guru di Indonesia,  mari kita bersama bergerak membangun Indonesia melalui dunia pendidikan dengan pembelajaran dalam jaringan yang efektif dan menyenangkan. Jangan sekali menanam rasa malas dan masabodoh didalam hati kita,  Justru hal buruk seperti itu kita harus buang sejauh mungkin. Kita harus lebih peka memandang anak bangsa yang sekarang sedang mengalami situasi pandemi dan kita dapat membentuk mereka menjadi generasi yang bermutu agar Indonesia dipandang dunia menjadi negara yang maju. 


Diakhir kata saya ucapkan terima kasih kepada semua pembaca, semoga tulisan ini dapat memberikan semangat jiwa kemerdekaan dan menginspirasi, saya ucapkan Dirgahayu Indonesia ke 75 tahun negeri ku tercinta,  doaku segera pulih Indonesia dari masa pandemi ini aamiin. Biarlah rasa merdeka itu selalu tertanam didalam jiwa kami. Agar kami selalu rajin semangat belajar dan terus belajar membangun Indonesia tercinta. 

Merdeka!!! 


Terima kasih, 

Rina Handayanti, S.Pd. 


3 komentar:

  1. https://rinahandayanti.blogspot.com/2020/08/merdeka-dalam-pandemi.html peserta lomba blog nomor 127

    BalasHapus
  2. Luar biasa Bu. .. Tetap semangat ya, salam merdeka!

    BalasHapus
  3. Semangat terus burina, karya nya sangat luar biasa dan bisa menginspirasi kita semua

    BalasHapus

Mengenai Saya

Foto saya
Nama saya Rina Handayanti, biasa dipanggil dengan ibu guru Rina, visi dan misi saya adalah mencerdaskan anak-anak bangsa.